Wednesday, August 17, 2011

Dr. Spenser johnson, Who Move My Cheese?

Buku yang mengandung pesan mencerahkan mengenai perubahan, dalam situasi sendiri maupun bersama/team kerja/organisasi. Melalui perumpamaan empat karakter (tikus: Sniff & Scurry, orang ukuran kecil: Ham & Haw) yang hidup dalam labirin mencari cheese (kebahagiaan, kesuksesan, harapan, ...).
Ketika ada saatnya cheese kita hilang/habis, kita bisa belajar memilih dari pengalaman mereka. Seperti Sniff & Scurry yang cepat mengambil tindakan terus menyusuri labirin hingga mendapat cheese yang baru. Atau seperti Haw yang sedikit lambat memahami perubahan, namun memiliki ketekadan untuk melawan ketakutan. Atau mungkin seperti Hem yang masih terkurung karena terlarut dalam situasi dan enggan untuk melakukan perubahan.
Ketakutan adalah bagian dari hambatan untuk berubah.
Buku "Who move my cheese" ini dapat membantu kita mendefinisikan diri sendiri dan orang lain. Didalam pekerjaan maupun kehidupan.